Bahan untuk membuat semur daging:
- Minyak untuk menumis
- 12 butir bawang merah, iris halus
- 2 lembar daun salam
- 1 L air
- 1 buah biji pala, memarkan
- 3 butir cengkih
- 3 cm kayu manis
- 75 ml kecap manis
- 1 sdt garam
- 600 gr daging sengkel, potong dadu 3 cm
- Bumbu, haluskan:
- 5 siung bawang putih
- 3 cm jahe
- 5 butir kemiri goreng
- 2 sdt ketumbar sangrai, haluskan
- ¼ sdt jinten
- Panaskan minyak, tumis bawang merah hingga harum, masukkan bumbu halus dan daun salam. Masak hingga harum.
- Tuangkan air. Masukkan biji pala, cengkih, kayu manis, kecap manis, dan garam, aduk rata.
- Masukkan daging. Masak hingga daging empuk dan cairan kental.
- Sajikan dengan taburan bawang goreng.
sumber: http://www.femina.co.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar