resep nasi kuning | Nasi kuning sering dibuat ketika ada hajatan atau selamatan di kampung-kampung.
Namun kita pun bisa membuat di rumah bila ingin merasakan lezatnya nasi kuning. Berikut ini adalah resep nasi kuning dan cara membuatnya.Bahan nasi kuning:
- 600 gram beras, cuci , tiriskan
- 800 ml santan dari 1 butir kelapa
- 4 lembar daun pandan
- 1/4 sendok teh kunyit bubuk
- 100 ml perasan air kunyit dari 100 gram kunyit parut
- 6 lembar daun jeruk purut buang tulang daunnya
- 3 batang serai dimemarkan
- 1/ sendok makan garam
Cara membuat nasi kuning:
- Rendam beras dalam campuran air, kunyit bubuk, dan air kunyit. Rendam selama 30 menit sampai meresap dan tiriskan.
- Kemudian kukus beras kurang lebih selama 15 menit.
- Rebus santan, daun pandan, daun jeruk, serai dan garam sambil diaduk sampai mendidih.
- Kemudian masukkan beras yang sudah dikukus kedalam rebusan santan dan bahan lain.
- Kukus kembali selama 30 menit (sampai matang)
- Sajikan dengan pelengkap
sumber: http://resep-komplit.blogspot.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar